www.WarungProgram.com

Tempat Belajar Bahasa Pemrograman Dari Dasar


Cara Memberikan Warna di CSS

Penulis : Zulfikar Kategori : Belajar CSS

Cara Memberikan Warna Di CSS

 

Ini adalah seri ke 4 dari seri Tutorial Belajar CSS Dari Dasar , di seri tutorial sebelumnya kita sudah belajar coding dasar css dan cara menggunakan css di html.

Pada tutorial kali ini kita akan belajar cara-cara memberikan warna di css.

 

Dengan Text

Kita mulai dengan cara yang paling mudah, yaitu memberikan warna pada css dengan menggunakan nama text nya dalam bahasa inggris,

berikut ini contoh coding nya :


body {

   background-color: blue;

}

coding css di atas akan memberikan warna biru pada background body sesuai dengan nama warna yang kita isi dalam bahasa inggris.

 

RGB (Red, Green Blue)

Dengan cara ini kita membentuk sebuah warna dengan perpaduan dari tiga warna yaitu Merah, Hijau dan Biru.

Berikut ini contoh cara menggunakan nya :


body {

   background-color: rgb(0, 0, 255);

}

Coding css di atas akan memberikan warna biru pada backround body karena kita memberikan nilai 0 pada warna merah, 0 pada warna hijau dan 255 pada warna biru.

 

Hexadecimal Value

Cara yang ketiga ini mungkin cukup sulit karena menggunakan hexadecimal, tetapi saat ini banyak tersedia color pallet yang memudahkan dengan menyediakan value hexadecimal nya untuk warna yang kita inginkan.

Contoh menggunakan hexadecimal value untuk memberikan warna :


body {

   background-color: #000000;

}

coding css di atas akan memberikan warna hitam pada background body.

Itulah beberapa cara memberikan warna pada css silahkan di praktekan agar lebih di pahami.

Tutorial Selanjut nya : Cara Merubah jenis font dengan CSS

 


Warning: Undefined variable $aria_req in /home/warungprogram/public_html/wp-content/themes/vikar/comments.php on line 51

Warning: Undefined variable $aria_req in /home/warungprogram/public_html/wp-content/themes/vikar/comments.php on line 56
*
*